DJADIN MEDIA – Dalam upaya memperkuat kualitas pendidikan di daerah, Bupati Pringsewu Riyanto Pamungkas melakukan kunjungan kerja ke UPT SD Negeri 2 Pringsewu Timur dan SMP Negeri 2 Pringsewu, Senin (21/4/2025). Kegiatan ini menjadi momen penting untuk melihat langsung kondisi sarana prasarana serta proses belajar mengajar di dua sekolah tersebut.
Bupati Riyanto disambut hangat para guru dan siswa. Ia menekankan pentingnya peran sekolah sebagai fondasi dalam mencetak generasi masa depan yang berkualitas.
“Sekolah adalah tempat di mana anak-anak kita menimba ilmu dan membentuk karakter. Guru memiliki peran sentral dalam memastikan proses itu berjalan dengan baik,” ujarnya saat berdialog dengan para tenaga pendidik.
Kepada para siswa SMP yang sedang mengikuti ujian, Bupati memberikan semangat dan motivasi agar tetap fokus dan optimis menatap masa depan.
“Jadikan ujian ini sebagai langkah awal menuju cita-cita besar kalian. Semangat dan percaya diri adalah kunci,” pesannya.
Dalam kunjungan tersebut, Bupati didampingi oleh Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Dr. Supriyanto, Kepala Badan Kesbangpol Sukarman, S.Pd., dan Kepala Satpol PP Jahron, S.Pd.
Kunjungan ini sekaligus menjadi bentuk komitmen pemerintah daerah dalam memberikan perhatian langsung terhadap dunia pendidikan, mulai dari kondisi infrastruktur hingga kebutuhan pembelajaran yang memadai.***