• Biolink
  • Djadin Media
  • Network
  • Sample Page
Wednesday, July 2, 2025
  • Login
Djadin Media
  • Beranda
  • Daerah
  • Ekonomi & Bisnis
  • Hiburan
  • Lifestyle
  • Otomotif
  • Politik
  • Teknologi
No Result
View All Result
  • Beranda
  • Daerah
  • Ekonomi & Bisnis
  • Hiburan
  • Lifestyle
  • Otomotif
  • Politik
  • Teknologi
No Result
View All Result
Djadin Media
No Result
View All Result
Home Daerah

Bupati & Wakil Bupati Pringsewu Pimpin Panen Raya Padi Serentak, Dukung Swasembada Pangan

MeldabyMelda
April 7, 2025
in Daerah
0
Bupati & Wakil Bupati Pringsewu Pimpin Panen Raya Padi Serentak, Dukung Swasembada Pangan

DJADIN MEDIA– Kabupaten Pringsewu menggelar Panen Raya Padi Serentak sebagai bagian dari upaya percepatan swasembada pangan nasional. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Bupati Pringsewu, Riyanto Pamungkas, dan Wakil Bupati, Umi Laila, di Jl. Dr. dr. Sugiri Syarief, Komplek Pemda Kabupaten Pringsewu, Pekon Klaten, Kecamatan Gadingrejo, pada Senin (7/4/2025) pagi.

Acara ini turut dihadiri Ketua DPRD Pringsewu Suherman, Sekda M. Andi Purwanto, jajaran Forkopimda, serta instansi terkait lainnya. Momentum panen raya juga menjadi ajang komunikasi dengan pemerintah pusat, di mana Presiden RI Prabowo Subianto menyapa secara virtual dalam Panen Raya Serentak di 14 Provinsi. Dalam kesempatan ini, Bulog melakukan pembelian langsung gabah hasil panen petani dengan harga Rp6.500/kg.

Bupati Riyanto Pamungkas menegaskan pentingnya panen raya ini sebagai upaya strategis untuk memastikan ketahanan pangan dan meningkatkan kesejahteraan petani. “Kabupaten Pringsewu terus berkontribusi dalam percepatan swasembada pangan nasional. Kita harus memastikan produksi padi yang berkelanjutan demi ketahanan pangan yang stabil,” ujarnya.

Berdasarkan data Dinas Pertanian Kabupaten Pringsewu, luas tanam padi sejak awal musim tanam rendeng 2024/2025 hingga Maret mencapai 14.644 hektare. Sementara itu, luas panen hingga minggu pertama April telah mencapai 9.488 hektare, dengan total produksi gabah kering giling mencapai 54.556 ton, setara dengan 34.822 ton beras.

Diproyeksikan hingga akhir April, luas panen akan mencakup seluruh lahan sawah di Kabupaten Pringsewu seluas 13.720 hektare, dengan produksi mencapai 83.692 ton gabah kering giling atau setara 53.410 ton beras. Sementara itu, konsumsi beras masyarakat Pringsewu yang berjumlah 423.257 jiwa tercatat sebanyak 31.084 ton, sehingga kabupaten ini tetap mengalami surplus produksi.

Kapolres Pringsewu AKBP M. Yunus Saputra, perwakilan Dandim 0424, Kepala BPS Pringsewu Eko Purnomo, perwakilan Bulog Lampung, serta gabungan kelompok tani turut hadir dalam panen raya ini. Kegiatan ini menegaskan komitmen bersama dalam memperkuat sektor pertanian dan menjamin kesejahteraan petani di Kabupaten Pringsewu.***

 

Source: WAHYU WIDODO
Tags: Bupati & Wakil BupatiPimpin PanenpringsewuRaya Padi SerentakSwasembada Pangan
Previous Post

Panen Raya Padi Serentak di Tanggamus, Bukti Nyata Komitmen Swasembada Pangan

Next Post

Lampung Selatan Bergabung dalam Panen Raya Serentak, Dukung Ketahanan Pangan Nasional

Next Post
Lampung Selatan Bergabung dalam Panen Raya Serentak, Dukung Ketahanan Pangan Nasional

Lampung Selatan Bergabung dalam Panen Raya Serentak, Dukung Ketahanan Pangan Nasional

Facebook Twitter

Alamat Kantor

Perumahan Bukit Billabong Jaya Blok C6 No. 8,
Langkapura, Bandar Lampung
Email Redaksi : lampunginsider@gmail.com
Nomor WA/HP : 081379896119

© 2025 JNews - Premium WordPress news & magazine theme by Jegtheme.

No Result
View All Result
  • Beranda
  • Daerah
  • Ekonomi & Bisnis
  • Hiburan
  • Lifestyle
  • Otomotif
  • Politik
  • Teknologi

© 2025 JNews - Premium WordPress news & magazine theme by Jegtheme.

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In