DJADIN MEDIA– Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Tanggamus menggelar pertemuan penting di Gedung Global Nusantara, Pekon Gisting Permai, Kecamatan Gisting, pada Senin, 30 Juni 2025. Agenda ini menjadi tindak lanjut dari Musorkablub KONI 2025, sekaligus ruang awal bagi Ketua Umum terpilih H. Nuzul Irsan untuk memaparkan visi dan misinya kepada jajaran calon pengurus masa bhakti 2025-2029.
Dalam forum ini, hadir sejumlah nama penting, seperti Ketua Dewan Penasehat H. Samsul Hadi, M.Pd.I, calon Ketua Harian Ristika, calon Sekretaris Umum Budi Utomo, serta para calon wakil ketua hingga ketua bidang lainnya.
H. Nuzul Irsan menekankan pentingnya sinergi dan penyatuan visi demi mewujudkan kemajuan olahraga di Kabupaten Tanggamus. “Pertemuan ini untuk menyatukan langkah kita. Target saya jelas—mempertahankan dan meningkatkan prestasi, terutama menghadapi Porkab dan Porprov mendatang,” ujarnya.
Ia juga menegaskan bahwa keberhasilan olahraga daerah bukan hanya bergantung pada ketua umum semata, melainkan hasil kerja kolektif seluruh jajaran. “Setiap cabang olahraga harus berprestasi. Ini hanya bisa dicapai bila semua bidang bergerak. Kita harus serius, solid, dan menjunjung komitmen,” tegas Nuzul.
Mengutip arahan Bupati Tanggamus, Nuzul juga menekankan pentingnya memprioritaskan atlet-atlet asli Tanggamus dalam setiap event olahraga. Ia mengajak seluruh calon pengurus untuk menandatangani pakta integritas sebagai bukti keseriusan membangun olahraga berprestasi di daerah.
Pertemuan ini menjadi titik awal pembentukan tim KONI Tanggamus yang solid, dengan semangat baru untuk mencetak sejarah prestasi dan mengharumkan nama daerah di kancah provinsi hingga nasional.***