DJADIN MEDIA— Wakil Ketua I KONI Provinsi Lampung, Brigjen TNI (Purn) Amalsyah Tarmizi, menegaskan pentingnya efisiensi dan efektivitas dalam struktur kepengurusan KONI Kabupaten Tubaba pada periode mendatang.
Dalam sambutannya pada Musyawarah Olahraga Kabupaten (Musorkab) KONI Tubaba, Jumat (13/6/2025), Amalsyah menekankan agar kepengurusan cukup ramping dengan sekitar 30 orang, namun memiliki kompetensi, dedikasi, dan komitmen kuat dalam membina olahraga.
“Kita harapkan pengurus KONI Tubaba cukup ramping, sekitar 30 orang saja, namun benar-benar punya dedikasi, waktu, dan semangat untuk membina olahraga secara serius,” ujar mantan Danrem 043/Gatam ini.
Amalsyah juga mendorong agar KONI Tubaba meningkatkan partisipasi masyarakat, menggandeng sektor swasta, serta memasyarakatkan olahraga agar semakin diminati berbagai kalangan.
Ia menggarisbawahi pentingnya pembinaan olahraga usia dini melalui koordinasi aktif dengan cabang olahraga, Dinas Pendidikan, Dispora, dan pihak terkait lainnya.
Dalam forum tersebut, Amalsyah mengumumkan bahwa Tubaba akan segera menggelar Pekan Olahraga Kabupaten (PORKAB) untuk pertama kalinya sejak kabupaten ini berdiri 17 tahun lalu.
“Ini tonggak penting. KONI Lampung akan membantu Rp100 juta bagi KONI kabupaten/kota yang menyelenggarakan PORKAB atau PORKOT,” tegasnya.
Amalsyah juga mengingatkan, pada Porprov mendatang, seluruh peserta wajib sesuai domisili berdasarkan data e-KTP guna menjamin keadilan kompetisi.
Untuk pembinaan, Tubaba diminta memfokuskan diri pada cabor-cabor unggulan seperti panahan, karate, dan pencak silat, tanpa mengesampingkan pengembangan cabor populer seperti sepak bola, bola voli, dan tenis meja.
“Fokus saja pada dua hingga tiga cabor unggulan agar pembinaan lebih terarah dan hasilnya terlihat dalam waktu dekat,” tutupnya.
Musorkab ini menjadi momentum penting bagi KONI Tubaba untuk membenahi organisasi dan menata program kerja yang berorientasi pada prestasi sekaligus mendorong partisipasi aktif masyarakat.***