• Biolink
  • Djadin Media
  • Network
  • Sample Page
Wednesday, July 2, 2025
  • Login
Djadin Media
  • Beranda
  • Daerah
  • Ekonomi & Bisnis
  • Hiburan
  • Lifestyle
  • Otomotif
  • Politik
  • Teknologi
No Result
View All Result
  • Beranda
  • Daerah
  • Ekonomi & Bisnis
  • Hiburan
  • Lifestyle
  • Otomotif
  • Politik
  • Teknologi
No Result
View All Result
Djadin Media
No Result
View All Result
Home Daerah

Wabup Pringsewu Luncurkan Gerakan Pangan Murah Bersubsidi di Pagelaran

MeldabyMelda
March 22, 2025
in Daerah
0
Wabup Pringsewu Luncurkan Gerakan Pangan Murah Bersubsidi di Pagelaran

DJADIN MEDIA– Pemerintah Kabupaten Pringsewu terus berkomitmen menjaga stabilitas harga pangan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Sebagai wujud nyata upaya tersebut, Wakil Bupati Pringsewu, Umi Laila, S.Ag., meresmikan Gerakan Pangan Murah (GPM) Bersubsidi di Pekon Pagelaran, Kecamatan Pagelaran, Kamis (20/3/2025). Program ini bertujuan untuk memberikan akses lebih luas kepada masyarakat terhadap kebutuhan pokok dengan harga terjangkau, terutama di bulan Ramadan dan menjelang Lebaran.

Dalam sambutannya, Wabup Pringsewu menekankan bahwa program ini merupakan langkah strategis dalam menekan lonjakan harga bahan pokok di pasaran. “Gerakan Pangan Murah ini diharapkan dapat membantu masyarakat memperoleh bahan kebutuhan pokok dengan harga yang lebih terjangkau, sehingga daya beli tetap terjaga dan roda perekonomian daerah terus berputar,” ujar Umi Laila.

Menurutnya, ketahanan pangan yang kuat harus didukung dengan stabilisasi pasokan dan harga, serta pengendalian inflasi. “Pemerintah daerah berupaya memastikan ketersediaan bahan pokok agar masyarakat tidak terbebani dengan lonjakan harga, terutama di momen penting seperti Ramadan dan Idulfitri,” tambahnya.

Dalam program ini, masyarakat dapat membeli berbagai komoditas pangan bersubsidi seperti beras, gula, bawang merah, bawang putih, minyak goreng, tepung terigu, telur ayam ras, serta cabai. Produk-produk ini dipilih karena berperan signifikan dalam menentukan tingkat inflasi dan daya beli masyarakat.

Wabup Umi Laila juga menegaskan bahwa Pemkab Pringsewu akan terus berkolaborasi dengan berbagai pihak guna menghadirkan program-program yang berpihak kepada masyarakat. “Kami akan terus berupaya menghadirkan solusi konkret dalam mewujudkan ketahanan pangan yang kuat dan mendukung kesejahteraan warga,” pungkasnya.

Acara peresmian ini turut dihadiri oleh jajaran pemerintah daerah, Forkopimda, serta masyarakat yang antusias memanfaatkan kesempatan mendapatkan bahan pokok dengan harga lebih terjangkau.***

Source: WAHYU WIDODO
Tags: EkonomiRakyatGerakanPanganMurahKetahananPanganPanganBersubsidiPemkabPringsewuRamadanBerkahStabilitasHarga
Previous Post

Polres Pringsewu Kerahkan 200 Personel Gabungan untuk Amankan Arus Mudik Lebaran 2025

Next Post

Lapas Narkotika Kelas IIA Bandar Lampung Gelar Razia, Wujudkan Lingkungan Aman dan Kondusif Selama Ramadan

Next Post
Lapas Narkotika Kelas IIA Bandar Lampung Gelar Razia, Wujudkan Lingkungan Aman dan Kondusif Selama Ramadan

Lapas Narkotika Kelas IIA Bandar Lampung Gelar Razia, Wujudkan Lingkungan Aman dan Kondusif Selama Ramadan

Facebook Twitter

Alamat Kantor

Perumahan Bukit Billabong Jaya Blok C6 No. 8,
Langkapura, Bandar Lampung
Email Redaksi : lampunginsider@gmail.com
Nomor WA/HP : 081379896119

© 2025 JNews - Premium WordPress news & magazine theme by Jegtheme.

No Result
View All Result
  • Beranda
  • Daerah
  • Ekonomi & Bisnis
  • Hiburan
  • Lifestyle
  • Otomotif
  • Politik
  • Teknologi

© 2025 JNews - Premium WordPress news & magazine theme by Jegtheme.

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In