• Biolink
  • Djadin Media
  • Network
  • Sample Page
Wednesday, July 2, 2025
  • Login
Djadin Media
  • Beranda
  • Daerah
  • Ekonomi & Bisnis
  • Hiburan
  • Lifestyle
  • Otomotif
  • Politik
  • Teknologi
No Result
View All Result
  • Beranda
  • Daerah
  • Ekonomi & Bisnis
  • Hiburan
  • Lifestyle
  • Otomotif
  • Politik
  • Teknologi
No Result
View All Result
Djadin Media
No Result
View All Result
Home Politik

Kedaulatan Pangan Jadi Prioritas Pasangan Ardjuno di Pilgub Lampung

MeldabyMelda
October 15, 2024
in Politik
0
Pj Gubernur Lampung Soroti Pentingnya Netralitas ASN di Tanggamus

DJADIN MEDIA— Kedaulatan pangan menjadi fokus utama pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Lampung, Arinal Djunaidi dan Sutono, yang dikenal dengan sebutan Ardjuno. Dalam pemaparan visi mereka, Arinal menegaskan keinginan untuk menjadikan Lampung sebagai provinsi yang maju, makmur, lestari, dan beradab.

Arinal mengungkapkan pentingnya peran Lampung dalam mewujudkan visi kedaulatan pangan nasional, sejalan dengan amanah dari Presiden terpilih. “Lampung memiliki potensi besar dalam sektor pangan dan merupakan penghasil pangan terbesar kelima di Indonesia. Dengan luas wilayah sekitar 3,5 juta hektar, di mana 30 persen di antaranya adalah kawasan hutan yang masih terjaga, kita memiliki sumber daya alam yang mendukung keberlanjutan sektor pertanian,” jelasnya.

Lebih lanjut, Arinal menekankan bahwa pembangunan infrastruktur dan ekonomi tidak bisa dipisahkan dalam upaya mencapai kedaulatan pangan. “Pembangunan infrastruktur seperti jalan dan transportasi sangat penting untuk mendukung distribusi hasil pertanian yang optimal. Jika terpilih, kami berkomitmen untuk membangun infrastruktur transportasi yang lebih baik, termasuk rencana pembangunan jalur kereta api dari Bakauheni hingga Palembang serta penambahan pelabuhan untuk mendukung sektor perdagangan dan pertanian Lampung,” kata Arinal.

Arinal juga mencatat bahwa produksi pangan di Lampung saat ini mencapai 3,2 juta ton, meningkat dari 2,1 juta ton saat ia pertama kali menjabat sebagai gubernur. Dia menyoroti kontribusi Lampung terhadap kebutuhan pangan Jakarta, yang kini mencapai 50 persen. “Kami optimis bahwa dengan sumber daya alam yang melimpah dan keragaman budaya yang kondusif, Lampung dapat terus menjadi lumbung pangan bagi Indonesia,” tutupnya.

Sementara itu, calon wakil gubernur Sutono menekankan pentingnya pemberdayaan UMKM dan pelatihan keterampilan bagi masyarakat desa sebagai langkah strategis untuk mengurangi kemiskinan di Lampung. “Menurunkan angka kemiskinan tidaklah mudah, namun pemberdayaan ekonomi masyarakat bisa menjadi kunci untuk memperbaiki taraf hidup mereka. Kami akan memberikan pelatihan keterampilan, seperti kerajinan tangan dan keterampilan teknis lainnya, untuk membantu masyarakat mandiri dan mencari penghasilan sendiri,” ungkap Sutono.

Ia juga menekankan perlunya meningkatkan produktivitas masyarakat desa. “Ketidakseimbangan antara pendapatan dan pengeluaran adalah salah satu penyebab utama kemiskinan. Dengan pelatihan yang tepat, baik di sektor pertanian maupun UMKM, masyarakat dapat meningkatkan keterampilan dan pendapatannya,” tambahnya.

Selain itu, Arinal juga menegaskan pentingnya penyediaan sarana produksi bagi petani di desa tanpa melalui prosedur yang rumit. “Sarana produksi harus langsung sampai ke desa. Kita tidak bisa lagi menggunakan istilah-istilah panjang seperti lini 1, 2, 3. Harga pasar juga harus menguntungkan petani, dan pertanian monokultur perlu diubah menjadi pertanian yang lebih terintegrasi dengan tanaman lain untuk meningkatkan kesejahteraan petani,” tegas Arinal.***

Source: MELDA
Tags: di Pilgub LampungJadi PrioritasKedaulatan PanganPasangan Ardjuno
Previous Post

Siap Hadapi Debat Pilkada Lamtim, Pasangan Dawam-Ketut Komitmen Lanjutkan Kesejahteraan

Next Post

Mirza-Jihan Jalin Sinergi dengan Pemerintah Pusat dan Swasta untuk Perbaiki Infrastruktur Jalan di Lampung

Next Post
Mirza-Jihan Jalin Sinergi dengan Pemerintah Pusat dan Swasta untuk Perbaiki Infrastruktur Jalan di Lampung

Mirza-Jihan Jalin Sinergi dengan Pemerintah Pusat dan Swasta untuk Perbaiki Infrastruktur Jalan di Lampung

Facebook Twitter

Alamat Kantor

Perumahan Bukit Billabong Jaya Blok C6 No. 8,
Langkapura, Bandar Lampung
Email Redaksi : lampunginsider@gmail.com
Nomor WA/HP : 081379896119

© 2025 JNews - Premium WordPress news & magazine theme by Jegtheme.

No Result
View All Result
  • Beranda
  • Daerah
  • Ekonomi & Bisnis
  • Hiburan
  • Lifestyle
  • Otomotif
  • Politik
  • Teknologi

© 2025 JNews - Premium WordPress news & magazine theme by Jegtheme.

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In