• Biolink
  • Djadin Media
  • Network
  • Sample Page
Tuesday, July 1, 2025
  • Login
Djadin Media
  • Beranda
  • Daerah
  • Ekonomi & Bisnis
  • Hiburan
  • Lifestyle
  • Otomotif
  • Politik
  • Teknologi
No Result
View All Result
  • Beranda
  • Daerah
  • Ekonomi & Bisnis
  • Hiburan
  • Lifestyle
  • Otomotif
  • Politik
  • Teknologi
No Result
View All Result
Djadin Media
No Result
View All Result
Home Teknologi

Realme C61 Resmi Meluncur di Indonesia: RAM Besar Hingga 24GB dengan Harga Terjangkau

MeldabyMelda
October 2, 2024
in Teknologi
0
Realme C61 Resmi Meluncur di Indonesia: RAM Besar Hingga 24GB dengan Harga Terjangkau

DJADIN MEDIA—Realme resmi meluncurkan smartphone teranyarnya, Realme C61, di Indonesia dengan harga menarik Rp1.699.000. Smartphone ini tidak hanya menawarkan kapasitas RAM yang besar, tetapi juga dilengkapi dengan berbagai fitur yang menjadikannya pilihan ideal bagi pengguna aktif.

Dikenal sebagai smartphone tahan banting, Realme C61 mengusung struktur perlindungan jatuh dan sertifikasi IP54, menjadikannya tahan debu dan percikan air. Fitur ini sangat mendukung aktivitas sehari-hari, terutama bagi pengguna yang sering menghadapi berbagai kondisi penggunaan yang menantang.

Performa Realme C61 terjamin dengan RAM 24GB dan penyimpanan 128GB, memungkinkan pengguna menjalankan aplikasi secara lancar. Dengan memori RAM 8GB dan dukungan RAM dinamis hingga 16GB, perangkat ini dapat menjalankan hingga 18 aplikasi secara bersamaan tanpa kendala. Selain itu, kecepatan membuka kembali aplikasi pun menjadi lebih cepat berkat kapasitas memori yang besar.

Realme C61 juga menawarkan desain menarik dengan Sparkle Design yang dihasilkan dari proses mikro-nano photolithography, menciptakan tekstur menawan hingga tingkat nanometer. Dengan ketipisan hanya 7,84mm, smartphone ini mampu menampilkan lebih dari 400.000 tekstur cahaya dan bayangan, serta efek cermin stereoskopik yang memukau.

Kehadiran 5000mAh pada baterainya menjadi keunggulan lain yang menjamin daya tahan lama, dengan jaminan kesehatan baterai hingga 4 tahun. Realme juga memastikan setiap proses pengisian daya aman dengan 38 tingkat keamanan untuk mencegah degradasi baterai yang cepat.

Fitur-fitur cerdas seperti AI Boost Engine meningkatkan performa sesuai skenario penggunaan, sementara Air Gestures dan Rainwater Smart Touch memudahkan pengoperasian smartphone tanpa menyentuh layar secara langsung. Pengguna dapat tetap mengakses fitur-fitur penting meski dalam kondisi jari basah.

Realme C61 juga dilengkapi dengan fitur 360° NFC untuk mempermudah pengecekan saldo uang elektronik dan menduplikasi kartu akses, menjadikannya sangat praktis untuk kebutuhan sehari-hari.

Smartphone ini akan tersedia dengan harga spesial Rp1.699.000 (24GB|128GB) dalam program Flash Sale pada 4 Oktober 2024, mulai pukul 00.00 WIB, di semua platform e-commerce resmi Realme, termasuk Shopee dan realme.com. Dengan berbagai fitur unggulan dan harga yang terjangkau, Realme C61 siap menjadi pilihan utama di segmen smartphone sejutaan.***

Source: MELDA
Tags: dengan Harga TerjangkauRAM Besar Hingga 24GBRealme C61Resmi Meluncur di Indonesia
Previous Post

PERHATIAN! PPPK Wajib Verifikasi Data yang Diunggah ke BKN agar Tidak Gagal Seleksi

Next Post

Wuling Bingo SUV Resmi Diluncurkan: Harga Mulai Rp162 Juta, Siap Jadi Primadona Konsumen Indonesia

Next Post
Wuling Bingo SUV Resmi Diluncurkan: Harga Mulai Rp162 Juta, Siap Jadi Primadona Konsumen Indonesia

Wuling Bingo SUV Resmi Diluncurkan: Harga Mulai Rp162 Juta, Siap Jadi Primadona Konsumen Indonesia

Facebook Twitter

Alamat Kantor

Perumahan Bukit Billabong Jaya Blok C6 No. 8,
Langkapura, Bandar Lampung
Email Redaksi : lampunginsider@gmail.com
Nomor WA/HP : 081379896119

© 2025 JNews - Premium WordPress news & magazine theme by Jegtheme.

No Result
View All Result
  • Beranda
  • Daerah
  • Ekonomi & Bisnis
  • Hiburan
  • Lifestyle
  • Otomotif
  • Politik
  • Teknologi

© 2025 JNews - Premium WordPress news & magazine theme by Jegtheme.

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In