DJADIN MEDIA—Pada hari terakhir perpanjangan pendaftaran calon pasangan kepala daerah (paslon) di KPU Tubaba, kabar mengenai Surya Jaya Rades yang dikabarkan akan maju mencuri perhatian.
Pendaftaran paslon untuk Pilkada Serentak 2024 di tiga kabupaten—Tulangbawang Barat (Tubaba), Lampung Timur (Lamtim), dan Lampung Barat (Lambar)—memang diperpanjang akibat minimnya jumlah pendaftar. Hingga kini, dua dari tiga kabupaten tersebut, yaitu Lamtim dan Lambar, telah memastikan hanya ada satu kandidat yang mendaftar, sehingga mereka akan menghadapi kotak kosong dalam Pilkada mendatang.
Sementara itu, di Tubaba, pasangan Surya Jaya Rades-Paisol dilaporkan masih berupaya mendapatkan dukungan dari partai politik untuk pencalonan mereka. Proses perpanjangan pendaftaran ini berlangsung selama tiga hari, dari 2 hingga 4 September 2024, sesuai dengan ketentuan Pasal 135 PKPU 10 Tahun 2024, yang merupakan perubahan dari PKPU 8 Tahun 2024.
Perpanjangan pendaftaran ini dilakukan setelah berakhirnya masa pendaftaran pada Kamis malam, 29 Agustus 2024, pukul 23.59 WIB, di mana hanya satu pasangan calon yang telah diterima pendaftarannya oleh KPU sebagaimana diatur dalam Pasal 109 ayat 2.***