DJADIN MEDIA – Setelah mundur dari pencalonan sebagai bakal calon wali kota Tangerang Selatan berpasangan dengan Marshel Widianto, Riza Patria kini diangkat sebagai Ketua Tim Sukses untuk pasangan Ridwan Kamil-Suswono (RK-Suswono) di Pilkada Jakarta 2024.
Peneliti Senior Trust Indonesia Research and Consulting, Ahmad Fadhli, menjelaskan bahwa penunjukan Riza Patria tidak hanya didasarkan pada pengalaman politiknya yang luas, tetapi juga kedekatannya dengan Ketua Harian DPP Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad. “Penunjukan ini lebih dari sekadar soal pengalaman. Riza Patria adalah orang yang sangat dipercaya dan patuh pada arahan partai,” ujar Fadhli.
Fadhli menambahkan bahwa Riza Patria memiliki kedudukan penting di Gerindra, di mana dia tidak melakukan gerakan tambahan saat tidak mendapatkan izin untuk maju sebagai calon gubernur. “Garis komando di Gerindra sangat jelas, dan Riza adalah salah satu orang kepercayaan yang diamanahkan menjadi ketua tim pemenangan RIDO,” lanjut Fadhli.
Selain itu, Riza Patria, yang sebelumnya menjabat sebagai Wakil Gubernur DKI Jakarta mendampingi Anies Baswedan, memiliki pengaruh di beberapa Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) dan basis massa yang signifikan di Jakarta Utara, Jakarta Barat, serta Kepulauan Seribu. “Dia juga memiliki jaringan yang luas dan tidak memiliki catatan negatif, berbeda dengan pendahulunya, Ahmad Sahroni,” tambah Fadhli.
Fadhli juga menilai bahwa Riza Patria dapat diterima oleh berbagai kalangan, menjadikannya sosok yang ideal untuk memimpin tim pemenangan RIDO dibandingkan dengan Ahmad Sahroni yang memiliki beberapa catatan negatif dan kurang berpengalaman.***