DJADIN MEDIA – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Lampung Selatan tengah mempersiapkan agenda debat kandidat bagi calon Bupati dan Wakil Bupati Lampung Selatan. Ketua KPU Lampung Selatan, Ansurasta Razak, menyatakan bahwa debat tersebut akan dilaksanakan dalam tiga sesi berbeda.
“Debat rencananya akan digelar tiga kali. Sesi pertama untuk calon bupati, yakni Nanang dan Egi. Sesi kedua bagi calon wakil bupati, yaitu Antoni dan Syaiful. Sesi ketiga akan mempertemukan kedua pasangan calon, Nanang-Antoni dan Egi-Syaiful,” jelas Ansurasta.
Ia juga menambahkan bahwa pelaksanaan debat ini akan berlangsung selama masa kampanye. “Debat akan dilakukan di sela-sela waktu kampanye,” katanya. “Namun, kami masih akan berkoordinasi dan mengadakan rapat dengan para calon atau tim kampanye terkait teknis pelaksanaannya.”
Terkait teknis siaran debat, Ansurasta menyebutkan bahwa debat bisa disiarkan langsung atau melalui siaran tunda, tergantung pada keputusan final.
Menanggapi rencana tersebut, kedua pasangan calon telah menyatakan kesiapannya untuk mengikuti debat dan memaparkan visi serta misi mereka dalam upaya membangun Lampung Selatan yang lebih baik.***